Mimpi Sejuta Dolar by @MerryRiana
Why i recommend this book?
Because this book teach me that everyone have a dream and they can realize their dream if they're believe to themself and God.
Who is Merry Riana?
You'll know her if you read her book.
“Titik awal sebuah keberhasilan adalah sebuah impian.”
Saya mencapai penghasilan satu juta dolar ketika saya berusia 26 tahun. Tapi anehnya, saya merasa lebih bersemangat waktu saya masih serba berkekurangan dibandingkan dengan waktu saya sudah menjadi seorang miliarder.
Apa sebabnya?
Ternyata, memiliki sebuah impian adalah sama pentingnya atau bahkan mungkin lebih penting daripada mencapai impian itu sendiri.
Setiap orang perlu memiliki sebuah impian di dalam hidupnya.
Sebuah impian yang bisa dibanggakan dan menjadi tujuan hidupnya.
Sebuah impian yang bisa dibanggakan dan menjadi tujuan hidupnya.
Sayangnya, banyak orang yang menjalani hidup ini seolah-olah tanpa tujuan. Mereka suka bermimpi, tapi mereka tidak mempunyai sebuah impian yang pasti.
Orang yang memiliki sebuah impian adalah orang yang terus berkembang dalam hidupnya. Dan orang yang merealisasikan impian tersebut menjadi kenyataan adalah orang yang benar-benar menikmati hidup ini sepenuhnya.
Milikilah sebuah impian.
Impian Anda bisa saja sederhana, seperti misalnya impian untuk makan dengan sehat setiap harinya. Impian Anda bisa juga tampak tidak mungkin, seperti memulai sebuah bisnis yang suatu hari akan menjadi nomor satu di dunia.
Apapun juga impian Anda, langkah pertamanya adalah memiliki impian tersebut.
Umur 20, saya masih serba berkekurangan tapi saya sangat bersemangat untuk mencapai impian saya. Umur 26, saya mencapai impian tersebut tapi saya kehilangan semangat karena sudah tidak memiliki impian lagi.
Sekarang, impian saya adalah untuk menciptakan dampak positif di dalam kehidupan banyak orang.
Itulah Mimpi Sejuta Dolar saya.
Apa Mimpi Sejuta Dolar Anda?
Apa Mimpi Sejuta Dolar Anda?
Rentetan kalimat diatas merupakan cuplikan isi dari buku Mimpi Sejuta Dolar. So, let's grab this book and catch your dream as high as you can! ;)
No comments:
Post a Comment